KAJIAN ISLAM DAN KARYA PENA

KAJIAN ISLAM YANG MEMUAT HAL-HAL BERKAITAN TENTANG PENGETAHUAN ISLAM BAIK SADURAN ATAU KARYA ASLI. BAIK HAL AKIDAH, MUAMALAT, FIKIH ATAUPUN TASKIYATUN NUFS (PENYUCIAN HATI)

JUGA KARYA PENA UMUM BERUPA PUISI CERPEN DAN KARANGAN ATAU ILMU PENGETAHUAN UMUM DAN PENELITIAN ILMIAH

Selasa, 10 Juni 2014

PERANG ANTARA HAK DAN BATIL



بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
PERANG ANTARA HAK DAN BATIL
(KRONOLOGIS PERANG BADAR AL-KUBRO)

Judul Asli         : غزوة بدرالكبرى
Terjemahan       : Perang Badar Kubro
Penulis              : Abu Munir 'Abdullah bin Muhammad 'Utsman Adz-Dzamari
Penerjemah       : Ummu 'Ammar bintu Abu Muhammad Idral Harits
Penerbit             : El-Kautsar Media
Tebal Halaman  :124 hal
Harga                 : Rp 30.000
Pemesanan         : Ada di baris setelah artikel resensi
Segala Puji Hanya milik Allah. Shalawat dan salam semoga tetap terlimpah kepada Rasulullah Muhammad ibn Abdillah, Shalallahu ‘alaihi wa sallam beserta para sahabatnya dan umatnya yang mengikuti jejaknya hingga akhir zamman. Amma ba’d.
Maksud hati meraih sebutir kurma, namun akhirnya takdir menorehkan harus mendapatkan sekeranjang madu. Mungkin, itulah perumpamaan yang lebih dekat kepada peristiwa Perang Badar al-Kubro. Perang besar yang dilakukan antara Kaum Muslimin dengan Kaum Musyrikin Quraisy pada Tanggal 17 Ramadhan tahun ke 2 Hijriyah. Niat awal, Rasulullah dan para sahabat hanya ingin menghadang kafilah dagang Quraisy yang dipimpin Abu Sufyan, akan tetapi justru pada akhirnya pertempuran besar tidak bisa terelakkan.
Kemenangan kaum Muslimin tidak serta merta terwujud begitu saja, ada ikhtiar yang diiringi dengan doa dan keimanan, ada strategi yang diiringi dengan semangat dan keyakinan dan ada pula harapan yang diiringi dengan tawakal dan ketakwaan. Proses inilah yang dijelaskan dalam buku yang sangat menarik berjudul “Perang BadarKubro”, buku yang menjelaskan tentang semua hal terkait dengan proses perang Badar. Mulai alasan munculnya, proses komunikasi antar pimpinan kedua belah fihak, mobilisasi pasukan, strategi yang digunakan, upaya mendekatkan diri pada sesembahan mereka masing-masing, serta gambaran pertempuran yang dahsyat dan hasil pertempuran serta kalkulasi korban serta tawanan.
Kitab ini merupakan salah satu alat yang mampu menggelorakan semangat juang kaum Muslimin saat ini dan memberikan gambaran bagaimana tingginya keimanan Rasulullah dan para sahabat terhadap Allah dan JanjiNya kepada orang-orang yang bertakwa kepadaNya. Serta memberikan gambaran bahwa sesungguhnya kemenangan sejati dalam Islam, tidak bisa diraih hanya dengan cara duduk di kursi perundingan saja, tidak bisa pula hanya duduk di parlemen saja, juga tidak bisa mengekor musuh serta meminta damai. Kemenangan hendaknya diraih pula dengan I’daad (persiapan-persiapan menyongsong musuh), pengaturan politik (Syiasyah) yang tepat dan berjangka panjang, membentuk manajemen strategi dan ketegasan yang matang dalam menghadapi musuh-musuh ekstrenal, serta berhati-hati terhadap internal yang merusak semangat juang umat dan pasukan Islam (Orang-orang munafik).
Buku yang ditulis oleh Abu Munir Abdullah bin Muhammad Utsman Adz-Dzamari, sangatlah penting menjadi rujukan bagi kaum Muslimin. Baik Kaum Muslimin yang aktif dalam bergerak untuk berjihad di jalan Allah, maupun Kaum Muslimin yang mempelajari ilmu syar’i dan sejarah Islam. Karena banyak penulis sejarah menuliskan Perang Badar al-Kubro hanya sebatas sisipan dalam sirah nabawiyah saja dan tidak ditulis detail sebagaimana buku ini. Walau demikian, buku ini masih terlalu singkat untuk menjelaskan kronologis dan proses yang panjang dari pertempuran Badar, akan tetapi sudah cukup menggambarkan bagian-bagian pentingnya.
Semoga resensi buku berjudul Perang Badar Kubro bermanfaat bagi Kaum Muslimin untuk memberikan gambaran pentingnya buku ini, sehingga kelak ada yang membeli dan membacanya kemudian memberikan ide-ide inspiratif bagi pengembangan strategi Hankam Prata di Wilayah Republik Indonesia khususnya dan dunia Islam pada umumnya. Walhamdulillah wa Allahu a’lam bish shawwab.

Malang, 13 Sha’ban 1435 H / 11 Juni 2014 M

SMS/Telp  085649509998
Whatsapp 088803504925
BBM  7674909C




Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Suara Nada Islami

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berdiskusi...Tangan Kami Terbuka Insya Allah